Polda Kaltim dan Universitas Mulia Menggelar Vaksinasi Massal Dosis Pertama

Pelaksanaan vaksinasi Polda Kaltim untuk pegawai dan keluarganya serta mahasiswa Universitas Mulia bertempat di Dome BSCC, Jumat (10/9). Foto: PSI

UM – Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Timur bekerjasama dengan Universitas Mulia menggelar vaksinasi massal yang diikuti pegawai dan keluarganya serta mahasiswa yang belum menjalani vaksinasi. Sebanyak 4.500 warga Balikpapan yang berusia 12 tahun ke atas mengikuti vaksinasi bertempat di Gedung Dome BSCC, Jumat (10/9).

Rektor DR. Agung Sakti Pribadi mengungkapkan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung suksesnya pelaksanaan vaksinasi bagi sivitas akademika. Rektor mengapresiasi dan berterima kasih kepada panitia yang telah bekerja keras mensukseskan vaksinasi Polda Kaltim dan Universitas Mulia serta beberapa sekolah di lingkungan Yayasan Airlangga.

“Bagi yang mungkin belum menjalani vaksinasi untuk segera hadir ke sentra vaksinasi atau fasilitas kesehatan terdekat. Semoga Herd-Immunity segera tercapai dan semakin banyak masyarakat mendapatkan perlindungan dari wabah Covid-19,” tuturnya.

Koordinator Panitia Universitas Mulia Yustian Servanda, S.Kom., M.Kom. mengatakan kurang lebih 500 peserta dari Universitas Mulia menjalani vaksinasi dosis satu dengan vaksin Sinovac yang diselesaikan hari itu juga.

“Mahasiswa dan staf Universitas Mulia yang vaksin diperkirakan sebanyak 500 peserta lebih. Rencana vaksin dosis satu berikutnya belum ada, tapi kami siapkan untuk pelaksanaan dosis kedua nanti,” tutur Yustian, ketika ditanya media ini terkait jumlah peserta dan rencana lanjutan vaksinasi.

Sejumlah siswa dan mahasiswa maupun peserta dari keluarga pegawai Yayasan Airlangga mengucapkan terima kasih telah menjalani vaksinasi. Baik siswa maupun mahasiswa merasa lebih percaya diri untuk mengikuti kelas tatap muka pada pelaksanaan kuliah atau belajar di kelas semester ganjil nanti.

Sebelumnya, melalui Yayasan Airlangga, Universitas Mulia menjadi lokasi vaksinasi untuk 325 orang warga Balikpapan yang tergabung dalam paguyuban Ikapakarti atau Ikatan Paguyuban Keluarga Tanah Jawi. Paguyuban Ikaparti memiliki tujuan antara lain membina warga Jawi di Kaltim meraih kesejahteraan dan menciptakan hidup damai di Bumi Etam Kaltim.

Kegiatan vaksinasi yang berlangsung di Universitas Mulia ini juga dihadiri Kabiddokkes Polda Kaltim AKBP dr. B. Djarot Wibowo selaku koordinator ditemani Drs. Suprijadi, M.Pd. “Kuota 325, yang (hadir) vaksin 320 orang, tidak hadir 5 orang,” tutup Drs. Suprijadi.

(SA/PSI)

Foto Dokumentasi.

Pelaksanaan vaksinasi Polda Kaltim untuk 325 anggota Paguyuban Ikapakarti bertempat di Kampus Cheng Ho Universitas Mulia, Minggu (5/9). Foto: Istimewa

Pelaksanaan vaksinasi Polda Kaltim untuk 325 anggota Paguyuban Ikapakarti bertempat di Kampus Cheng Ho Universitas Mulia, Minggu (5/9). Foto: Istimewa

Pelaksanaan vaksinasi Polda Kaltim untuk 325 anggota Paguyuban Ikapakarti bertempat di Kampus Cheng Ho Universitas Mulia, Minggu (5/9). Foto: Istimewa

Pelaksanaan vaksinasi Polda Kaltim untuk 325 anggota Paguyuban Ikapakarti bertempat di Kampus Cheng Ho Universitas Mulia, Minggu (5/9). Foto: Istimewa

Pelaksanaan vaksinasi Polda Kaltim untuk pegawai dan keluarga serta mahasiswa Universitas Mulia bertempat di Dome BSCC, Jumat (10/9). Foto: PSI

Pelaksanaan vaksinasi Polda Kaltim untuk pegawai dan keluarga serta mahasiswa Universitas Mulia bertempat di Dome BSCC, Jumat (10/9). Foto: PSI

Antrean mahasiswa mengikuti vaksinasi di Dome BSCC, Jumat (10/9). Foto: PSI

Antrean mahasiswa mengikuti vaksinasi di Dome BSCC, Jumat (10/9). Foto: PSI

Antrean mahasiswa mengikuti vaksinasi di Dome BSCC, Jumat (10/9). Foto: Istimewa

Antrean mahasiswa mengikuti vaksinasi di Dome BSCC, Jumat (10/9). Foto: Istimewa

Relawan pedulilindungi mendata peserta vaksinasi di Dome BSCC, Jumat (10/9). Foto: Istimewa

Relawan pedulilindungi mendata peserta vaksinasi di Dome BSCC, Jumat (10/9). Foto: Istimewa

Sejumlah mahasiswa telah menjalani vaksinasi dosis pertama. Foto: PSI

Sejumlah mahasiswa telah menjalani vaksinasi dosis pertama. Foto: PSI

Sebagian Panitia bersama Polda Kaltim vaksinasi massal di Dome BSCC, Jumat (10/9). Foto: Istimewa

Sebagian Panitia bersama Polda Kaltim vaksinasi massal di Dome BSCC, Jumat (10/9). Foto: Istimewa