Dibuka! Universitas Mulia Peduli Sosial

UM – Musibah bencana alam terjadi di beberapa daerah di Indonesia awal tahun ini. Di antaranya adalah Gempa Bumi M 6.2 di Majene Sulawesi Barat dan banjir besar di Kabupaten Banjar dan sekitarnya di Kalimantan Selatan. Untuk meringankan beban masyarakat yang tertimpa musibah, Universitas Mulia membuka rekening resmi untuk menampung donasi maupun sumbangan, Kamis (28/1).

“Dalam rangka turut berpartisipasi meringankan beban penderitaan masyarakat di Kalimantan Selatan dan di Majene Sulawesi Barat yang terdampak musibah bencana banjir dan gempa bumi, maka bersama ini kami keluarga besar Universitas Mulia akan menghimpun sumbangan sosial, baik dari dosen maupun karyawan berupa bahan makanan pokok dan uang,” tutur Drs. Akhmad Priyanto, seperti tertulis pada surat edaran, 21 Januari 2021 yang lalu.

Pak Akhmad, demikian media ini menyapa, mempersilakan bantuan sumbangan dapat disalurkan melalui Biro Personalia dengan menyertakan jenis sumbangan mulai Senin (25/1) sampai dengan Kamis (4/2) mendatang.

Adapun Posko Sumbangan dibuka baik di Balikpapan maupun Samarinda pada hari Senin-Jumat pukul 8.00 WIta s.d 16.00 WITA. Sedangkan Sabtu pukul 8.00 WITA s.d 13.00 WITA di depan Gedung Hall Cheng Ho atau di Kantor Front-Office Universitas Mulia, Jalan Letjen Zaini Azhar Maulani Damai Bahagia, Balikpapan Selatan.

Bagi yang berdomisili di Samarinda, sumbangan dapat disalurkan di Ruang 303 PSDKU Universitas Mulia Samarinda, Jalan Pahlawan No. 2A Kelurahan Dadi Mulya Samarinda Ulu, Kota Samarinda Kalimantan Timur pada waktu dan jam kerja.

Untuk sumbangan berupa uang dapat disalurkan sebagai berikut.

Bank BNI
Nomor Rekening: 23-2021-2021
Atas Nama: Universitas Mulia Peduli Sosial

Seluruh donasi dan sumbangan yang masuk akan dikelola dan disalurkan secara resmi oleh Universitas Mulia dengan sebaik-baiknya. Kepada para donatur yang telah memberikan bantuan donasi dan sumbangan yang dibutuhkan masyarakat disampaikan terima kasih. Semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala memberikan ganti yang lebih baik dan lebih berkah.

(SA/PSI)